PENGOLAHAN LIMBAH BULU AYAM SEBAGAI PAKAN TERNAK DI JAMPANG BOGOR

Authors

  • Riris Lindiawati Puspitasari Universitas Al Azhar Indonesia
  • Arief Pambudi Universitas Al Azhar Indonesia
  • Rossi Septy Wahyuni Universitas Gunadarma
  • Ainul Haq Universitas Gunadarma

Keywords:

bulu ayam, Jampang, pakan ternak, pengabdian kepada masyarakat

Abstract

Desa Jampang merupakan salah satu wilayah di Bogor, Jawa Barat, yang memasok kebutuhan ayam pedaging ke konsumen di luar wilayahnya. Di wilayah tersebut terdapat Rumah Pemotongan Ayam (RPA) yang dikelola secara tradisional oleh pemiliknya. Di sekitar RPA banyak dijumpai limbah bulu ayam. Limbah yang tidak tertangani dapat berpotensi mencemari lingkungan. Maka, kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan adalah pengolahan limbah bulu ayam menjadi campuran pakan ternak. Pengolahan limbah bulu ayam bertujuan mengurangi penumpukan bulu ayam. Metode kegiatan adalah sosialisasi, pelatihan, introduksi teknologi, pendampingan, dan evaluasi. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan wawasan mitra dan warga sekitar RPA mengenai pentingnya menjaga sanitasi dan hieginitas RPA. Limbah bulu ayam telah diolah menjadi campuran pakan ternak. Kadar proksimat yang dikandung oleh hasil olahan limbah bulu ayam adalah bahan kering 88,74%; air 11,26%; abu 4,7%; bahan organik 95,3%; lemak 9,93%; karbohidrat 5,31%; protein 80,06%. Selain itu, sosialisasi pentingnya RPA yang terjamin sanitasi dan hieginenya mampu meningkatkan kepercayaan konsumen mengenai kehalalan produk ayam sehingga meningkatkan omzet ayam potong mitra menjadi 50 ekor setiap harinya.

Published

2019-12-24

Issue

Section

Articles
Abstract views: 1279 | : 781