PEMBERDAYAAN EKONOMI BERKELANJUTAN DAN PENGEMBANGAN KARAKTER BAGI PENYANDANG DISABILITAS

Authors

  • Ari Dewi Cahyati Universitas Islam 45
  • Nurlaila M. C Universitas Islam 45
  • Siti Nurhidayah Universitas Islam 45

Keywords:

penyandang disabilitas, kewirausahaan, pemasaran, pengembangan karakter

Abstract

Tujuan program kemitraan dengan masyarakat ini adalah pemberdayaan ekonomi dan pengembangan karakter bagi penyandang disabilitas pada kelompok usaha bersama penyandang disabilitas (KUBEPENDA). Pelatihan dan pendampingan yang akan dilakukan meliputi 1) pelatihan motivasi kewirausahaan, 2) pelatihan keterampilan produksi kue bagi penyandang disabilitas cacat fisik, tunadaksa, tunagrahita, 3) pelatihan pijat bagi penyandang disabilitas tunanetra, 4) pelatihan akuntansi yang meliputi perhitungan biaya produksi, 5) pelatihan pemasaran baik konvensional maupun online, serta 6) pendampingan psikologis untuk pengembangan karakter penyandang disabilitas. Metode pelaksanaan untuk mencapai hasil kegiatan yang maksimal melalui metode diskusi, pelatihan produksi, pelatihan dan pendampingan marketing online. Hasil akhir kegiatan program kemitraan dengan masyarakat mitra penyandang disabilitas 1) mampu memproduksi kue kering dan memasarkannya, 2) timbul rasa percaya diri sehingga dapat berperan aktif dalam masyarakat, serta mampu berdikari dalam kehidupan masyarakat tanpa bergantung pada pihak lain.

Published

2019-12-24

Issue

Section

Articles
Abstract views: 218 | : 205